reportasependidikan.com — Di tahun ajaran baru, tahun Pelajaran 2024-2025 ini, UPT SPF SD Negeri Sudirman IV Kota Makassar kembali menggiatkan program sekolah setiap Sabtu yaitu MASSIPA.
Awal sekolah ini juga jadi ajang mengenalkan kepada peserta didik baru terhadap program-program sekolah yaitu salah satunya adalah MASSIPA. Program MASSIPA itu telah dibuat sejak tahun 2022 sampai sekarang.
MASSIPA adalah akronim dari Makin Sehat Setiap Sabtu di Sudirman Empat.
MASSIPA adalah kegiatan yang dilakukan pada hari Sabtu berturut-turut adalah senam bersama, kemudian dilanjutkan adalah sarapan bersama, lalu bekerja bakti, dan kemudian diadakan pemeriksaan kesehatan.
Senam bersama dilakukan dengan seluruh warga sekolah sekompleks SDN Sudirman, lalu sarapan bersama itu dilakukan oleh siswa-siswa dan guru-guru SDN Sudirman IV, dan inilah kegiatan yang paling menyenangkan siswa.
Kami menggelar karpet di lapangan lalu makan bersama bekal yang dibawa dari rumah masing-masing. Makanan tersebut harus dipastikan bekal yang sehat dan bergizi.
Setelah sarapan bekal kegiatan dilanjutkan dengan bekerja bakti membersihkan lingkungan sekitar sekolah lalu yang terakhir petugas Kesehatan dari puskesmas terdekat akan datang untuk memeriksa kesehatan badan, misalnya menimbang berat badan, mengukur tinggi badan, gigi, dan telinga. memeriksa tekanan darah bagi guru-guru atau orang tua siswa.
Kegiatan MASSIPA ini telah memberikan dampak sangat positif bagi seluruh warga sekolah, manfaat yang diperoleh sangat banyak terutama terhadap kebersihan dan kesehatan warga sekolah.