reportasependidiikan.com – UPT SPF SD Inpres Unggulan BTN Pemda kota Makassar memeriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 dengan menggelar berbagai perlombaan.
Perlombaan ini tidak hanya melibatkan siswa saja, namun juga orangtua siswa.
Salahsatu lomba yang diikuti orangtua siswa yaitu lomba keindahan kelas dan menata taman.
Isman, S.Pd, M.Pd selaku kepala sekolah mengatakan, lomba keindahan kelas dan menata taman ini diikuti oleh seluruh kelas.
Dalam lomba ini wali kelas bersama orangtua siswa turun langsung membenahi dan memperindah kelas yang di tempati anaknya belajar.
Selain itu, mereka juga membenahi dan menata taman yang ada di belakang kelas sehingga taman di belakang kelas ini terlihat bagus dan indah.
Bunda Calista, seorang wali murid kelas 1 mengatakan, dalam lomba ini kami bersama-sama orangtua siswa lainnya membenahi kelas dan taman.
Hal ini kami lakukan, untuk memberikan rasa nyaman bagi anak kami belajar di dalam kelas.
Begitupun dengan taman kelas, sebelumnya hanya ditumbuhi rumput, sekarang kami permak menjadi taman yang indah bersama orangtua siswa kelas 1b.
Hal senada disampaikan oleh Susilawati orangtua siswa dari kelas 4. Menurutnya, dengan lomba ini kami berusaha menciptakan kelas yang bersih dan nyaman buat anak kami.
Selain itu, taman juga kami benahi agar lebih indah dan bermanfaat buat siswa.
Di tempat yang sama, Baharuddin wali kelas 6 mengakui partisapasi orangtua siswa dalam mengikuti lomba ini sangat besar.
Mereka selama dua hari rela sampai pulang magrib membenahi ruang kelas dan taman. Dan hasilnya sungguh di luar dugaan bagusnya.
Untuk itu kami memberi apresiasi buat orangtua siswa atas partisipasinya.