reportasependidikan.com – Beberapa peneliti dan pakar di bidang kesehatan, berhasil mengungkap hikmah wudhu.
Peneliti bidang penyakit dalam di London, Dr. Ahmad Syauqy Ibrahim menyatakan, bahwa mencelupkan anggota tubuh ke dalam air akan mengembalian kekuatan tubuh, mengurangi kekejangan saraf dan otot, menormalkan detak jantung, serta menurunkan kecemasan dan insomnia (susah tidur).
Para pakar saraf (Neurologist) juga telah membuktikan air wudhu yang mendinginkan ujung saraf jari-jari tangan dan kaki bisa meningkatkan konsentrasi, demikian pula dengan ujung saraf anggota tubuh lain.
Saat air wudhu yang dingin membasuh anggota tubuh, secara otomatis akan mempercepat aliran darah pada pembuluh, menuju seluruh tubuh.
Ketika itu pula darah mengalir keseluruh tubuh, bagian-bagian kulit, serta kelenjar keringat akan langsung menyedot darah0darah kotor dan membuangnya keluar. []
Referensi: The Science of Shalat. Karya Prof. Riset. DR. Ir. H. Osly Rachman, MS.