Mahasiswa Kampus Mengajar Angkatan 7 Gelar Sosialisasi Internet Sehat pada Siswa SDI Mallengkeri I

reportasependidikan.com — Mahasiswa Kampus Mengajar angkatan 7 menggelar sosialisasi Internet Sehat kepada siswa UPT SPF SD Inpres Mallengkeri I kecamatan Tamalate kota Makassar, kamis (25/4/2024).

Kegiatan ini diikuti khusus siswa kelas atas 4, 5 dan 6.

Sosialisasi ini dilaksanakan untuk memberi pemahaman kepada siswa perlunya menggunakan internet secara sehat.

Wiantik Aksari Basri, S.Pd, M.Pd selaku kepala sekolah mengatakan, pada hari ini mahasiswa Kampus Mengajar angkatan 7 sedang melakukan sosialisasi Internet kepada siswa kami.

Sosialisasi ini sangat perlu dilakukan agar siswa bisa memahami cara menggunakan internet dengan baik.

BACA JUGA:  Hadir di Pengajian Lorong, dr Udin Malik: Peduli Adalah Bukti Iman

Diketahui, sekarang ini internet adalah hal yang lumrah digunakan oleh semua orang termasuk anak-anak. Namun jika tidak diberi pemahaman dan batasan, anak-anak dapat menggunakan internet tersebut pada hal-hal yang negatif.

Print Friendly, PDF & Email
(Visited 19 times, 1 visits today)

Tinggalkan sebuah komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

You cannot copy content of this page