reportasependidikan.com – Pustaka Apung SDN Batu Laccu kecamatan Panakkukang diresmikan penggunaannya, sabtu (19/8).
Perpustakaan bantuan dana CSR Pertamina ini diresmikan oleh Kadis Pendidikan Makassar, Drs. Ismunandar.
Dalam sambutannya, Kadis memuji keberhasilan Adel Zakeius sang kepala sekolah yang telah membawa perubahan signifikan di sekolahnya.
Untuknya itu, Ismunandar berjanji tahun depan akan memberikan bantuan berupa ruang kelas baru (RKB) untuk SDN Batu Laccu.
Sementara itu, Adel Zakeius sangat bersyukur dan berterima kasih kepada PT. Pertamina atas hadirnya perpustakaan ini di sekolahnya.
Dia berharap, dengan keberadaan perpustakaan ini, minat baca siswanya dapat ditingkatkan.
Adel juga sangat senang mendengar Kadis Pendidikan menjanjikan tambahan kelas di sekolahnya. Dengan tambahan kelas ini, diharapkan akan mengakomodir keinginan masyarakat sekitar yang mau menyekolahkan anaknya di sekolah ini.
(Adhy Marshal – reportasependidikan.com)