reportasependidikan.com – Untuk mengisi kegiatan pembelajaran di bulan ramadhan ini, SD Inpres Hartaco Indah kecamatan Tamalate mengadakan pesantren kilat yang dimulai buka hari ini, senin (5/6/2017).
Kegiatan yang dibuka langsung oleh kepala sekolah ini akan dilaksanakan selama 3 hari dengan memberikan agenda pembelajaran seputar agama diantaranya, tadarrus, salat berjamaah, pembinaan ahklak, dan beberapa lagi lainnya.

Wasni Mustafa, S.Pdi selaku guru agama mengatakan, kegiatan ini kami laksanakan selama 3 hari. Setiap harinya akan diisi dengan agenda yang sudah disusun sebelumnya.
“Untuk hari ini, setelah pembukaan langsung dilanjutkan dengan berbagai pembinaan seperti, salat dhuha, tadarrus, membacakan kisah-kisah islam, dan beberapa lagi lainnya,” ungkapnya.
Sementara itu, Hj. Rosmiati, S.Pd selaku kepala sekolah berharap melalui kegiatan pesantren kilat ini dapat membentuk karakter siswa lebih baik lagi yang berpedoman pada Al-quran.

(Adhy Marshal – reportasependidikan.com)