SDN Tanggul Patompo II Kembali Targetkan Lolos Adiwiyata Mandiri

Kepala SDN Tanggul Patompo II bersama siswanya

reportasependidikan.com – SDN Tanggul Patompo II kecamatan Mamajang kembali menargetkan lolos meraih Adiwiyata Mandiri pada tahun 2018. Hal ini diungkapkan Samsuddin, S.Pd, M.Pd selaku kepala sekolah di ruang kantornya, rabu (15/11).

Menurutnya, kegagalan di tahun ini akan menjadi acuan dalam membenahi semua kekurangan yang mengganjalnya lolos dalam penilaian.

Untuk itu, segala persiapan akan kami maksimalkan agar dapat meraihnya di tahun depan.

Saat menerima piala juara harapan I lomba UKS

Syamsuddin juga mengutarakan, hari ini sekolahnya mendapatkan juara harapan I dalam lomba UKS yang dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan kota Makassar. Raihan ini menurutnya cukup membanggakan, karena banyaknya sekolah yang ikut dalam lomba ini sehingga juara harapan satu pun sudah merupakan hal yang patut kami banggakan. (AM)

BACA JUGA:  SDI Panampu III Target Lolos Adiwiyata Tahun Ini
Print Friendly, PDF & Email
(Visited 1.101 times, 1 visits today)

Tinggalkan sebuah komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

You cannot copy content of this page