
reportasependidikan.com – Rombongan kepala sekolah dasar dari kota Yogyakarta Wilayah Utara melakukan study banding di SDN Sangir kecamatan Wajo, sabtu (13/11).
Dalam kunjungan ini, rombongan yang dipimpin langsung oleh kepala UPTD-nya menyaksikan proses pembelajaran siswa serta sarana dan prasarana yang dimiliki oleh SDN Sangir.
Hj. Darsinah, S.Pd selaku kepala sekolah merasa bersyukur karena mendapat respon positif dari para kepala sekolah yang bertandang ke sekolahnya. Bahkan mereka meminta untuk dapat dikunjungi juga di Yogyakarta.
Sebelumnya, Hj. Darsinah tidak menyangka para kepala sekolah yang berasal dari kota Pendidikan Yogyakarta ini mau berkunjung ke sekolahnya.
“Katanya, mereka melihat SDN Sangir dari internet, dan melihat semua data-data tentang sekolah ini sehingga mereka tertarik berkunjung kesini,” ungkap Hj. Darsinah.
Kunjungan ini ditutup dengan pemberian cindera mata oleh kepala sekolah dari Yogyakarta kepada SDN Sangir. (AM)