Meriahkan Porseni, Orangtua Siswa SDN Unggulan Mongisidi I Ikut Lomba Memasak

reportasependidikan.com —  UPT SPF SD Negeri Unggulan Mongisidi I kota Makassar menggelar lomba masak bagi orangtua siswa.

Lomba ini diikuti perwakilan orangtua dari setiap kelas.

Kegiatan ini berlangsung cukup meriah karena mendapat dukungan dari seluruh orangtua siswa.

Kegiatan lomba memasak inipun dilaksanakan sebagai rangkaian dari Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) yang diikuti siswa UPT SPF SDN Unggulan Mongisidi I.

Nawawi Hamzah, S.Pd, M.Pd selaku kepala sekolah mengatakan, di akhir semester ganjil tahun ajaran 2024/2025 ini kami menggelar kegiatan Porseni untuk siswa.

BACA JUGA:  Kadisdik Makassar Hadiri Acara Perpisahan SDI Tamamaung III

Untuk membuat kegiatan Porseni ini lebih menarik kami juga mengajak orangtua siswa untuk berpartisipasi dengan menggelar lomba memasak antar kelas.

Lomba ini hanya hiburan yang bertujuan untuk lebih meningkatkan ikatan silaturahmi antar orangtua siswa dan pihak sekolah.

Print Friendly, PDF & Email
(Visited 4 times, 1 visits today)

Tinggalkan sebuah komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

You cannot copy content of this page